Agenda Fakultas
Feb
20

SHARING SESSION "DASAR PEMROGRAMA...

Selasa, 20 Feb 2024
Laboratorium PLC (Lantai 8)
Jan
23

SHARING SESSION "DASAR PEMROGRAMA...

Selasa, 23 Jan 2024
Laboratorium Aristoteles (Lantai 6 Gedung Biru)
Jan
16

SHARING SESSION "PEMODELAN SISTEM...

Selasa, 16 Jan 2024
Lab. Aristoteles (Lantai 6 Gedung Biru)
Apr
05

WORKSHOP "TEKNIK MENYUSUN BUKU MO...

Rabu, 05 Apr 2023
Ruang Lakda Mardiono
Mar
06

KULIAH TAMU DARI RITSUMEIKAN UNIV...

Senin, 06 Mar 2023
Ruang Lakda Mardiono
Mar
02

SEMINAR PENULISAN ILMIAH BAGI MAH...

Kamis, 02 Mar 2023
Ruang Laksda Mardiono
Mar
01

PERTEMUAN DOSEN AWAL SEMESTER 22....

Rabu, 01 Mar 2023
Gedung Serba Guna
Feb
23

1 JAM BERSAMA PRAKTISI MENGAJAR

Kamis, 23 Feb 2023
online
Build Your Own Website with Google Sites

Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Teknologi dan Informatika Universitas Dinamika mengadakan National Webinar Series dengan tema "Build your own website with Google Sites". National Webinar Series ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 11 Maret 2023 secara online menggunakan platform Google Meet. Acara ini dihadiri oleh peserta dari unsur siswa, mahasiswa, guru, dan umum yang ingin mempelajari cara membuat website tanpa membutuhkan kemampuan coding yang tinggi, hanya dengan klik and drag. Pemateri dalam webinar ini adalah Ibu Pradita Maulidya Effendi, M.Kom, seorang dosen dari Program Sistem Informasi, Fakultas Teknologi dan Informatika, Universitas Dinamika.


Ibu Pradita dalam webinar ini menyampaikan materi tentang bagaimana membuat website pribadi dengan Google Sites. Peserta diajarkan untuk menyusun website mereka sendiri, menentukan template, memasang logo, mengatur menu website, memberikan narasi, gambar, audio, video, memasukkan link sosial media, menambahkan google analytics hingga publish google site  masing-masing. Dalam sesi ini, Ibu Pradita memberikan tutorial secara praktis dan memandu peserta dalam membuat websitemereka sendiri. Melalui kegiatan ini, peserta dapat memahami cara membuat website pribadi secara praktis tanpa harus mempunyai kemampuan coding yang tinggi.


National Webinar Series ini juga diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam penggunaan Google Sites sebagai platform pembuatan website yang mudah digunakan oleh seorang yang awam sekalipun. Dalam kesempatan ini, Program Studi Sistem Informasi, Fakultas Teknologi dan Informatika, Universitas Dinamika berharap agar kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi peserta dan masyarakat pada umumnya dalam mengembangkan website pribadi maupun website untuk berbagai kepentingan. (_rani)